Pelatihan ini bisa untuk persiapan mengikuti program EPA G to G Pemerintah (Nurse atau Careworker) atau untuk mempersiapkan kerja di Jepang.
Sekilas Program EPA G TO G
Bidang Kerja
- Nurse (kangoshi) bekerja sebagai asisten Nurse di RS di Jepang dengan kontrak kerja awal selama 3 (tiga) tahun.
- Careworker (kaigofukushishi) bekerja di RS Lansia dengan kontrak kerja awal selama 4 (empat) tahun.
Alur Penempatan PMI (Pekerja Migran Indonesia)
Syarat Bahasa Jepang JLPT N5
Lihat di gambar Alur Penempatan PMI point Dokumen B. Sertifikat bahasa Jepang level N5 (asli dan legalisir) yang dikeluarkan oleh JLPT atau Japan Foundation, atau LPK /LKP/ lembaga kursus yang memiliki ijin resmi dari Dinas Tenaga Kerja Kabupaten/Kota dan/atau Dinas Pendidikan Kabupaten/Kota. Untuk memenuhi syarat tersebut, kami membuka program Pelatihan Kerja JLPT N5.
Pelatihan Kerja JLPT N5 di JUKU
Detail Pelatihan
Pelatihan JLPT N5 ini dirancang untuk calon peserta yang akan mengikuti:
- Program EPA G to G Nurse atau Careworker.
- Calon pekerja yang akan ke Jepang dengan standar kebutuhan bahasa Jepang tingkat Dasar
Program ini kami rancang sebanyak 60 x pertemuan secara intensif secara tatap muka.
Kelas dibuka minimum 3 orang peserta. Akan dibuka sistem waiting list.
Pembelajaran Materi Modul dan Ujian Simulasi JLPT N5. Durasi 2 jam per pertemuan, sebanyak 60 x pertemuan. Total 120 jam. Lalu ada materi test kosakata dan kanji JLPT N5 melalui aplikasi online. Sebanyak 42 materi dengan durasi ±45 menit per materi. Total 30 jam. Sehingga total KBM Pelatihan Kerja JLPT N5 = 150 jam belajar.
Sertifikat
Apa yang didapat setelah mengikuti Pelatihan Kerja ini ?? Para peserta akan mendapatkan SERTIFIKAT dari LEMBAGA yang menyatakan peserta sudah belajar Bahasa Jepang tingkat Dasar I selama 150 jam dengan materi Setara JLPT N5.
Testimoni
Salah satu siswa kami yang lulus Program EPA G to G dan sudah bekerja di Jepang. Kami kemas dengan video interview antara Lulu san dan Fatma Sensei.
EPA G to G oleh Lulu-san
Bagaimana minat mendaftar program ini?? Silahkan DAFTAR DISINI