Back

Kami juga menerima layanan in house training (belajar bahasa Jepang bukan di lokasi JUKU, akan tetapi belajar di lembaga atau institusi tertentu, dimana target dan tujuan belajar disesuaikan dengan kebutuhan lembaga atau instansi tersebut).

Pengalaman kami dalam program in house training adalah program Japan Career Days yang diselenggarakan oleh PT ICCN (International Career Center Network) pada tahun 2019, dan program Workshop Kesiapan Kerja ke Jepang yang diselenggarakan oleh Kampus Ikes Rajawali Bandung pada tahun 2022.

Japan Career Days adalah acara Job Fair yang diselenggarakan serempak di kota Bandung dan Yogyakarta. Acara ini berlangsung di Agustus tahun 2019. PT ICCN bekerja sama dengan JUKU untuk pelatihan bahasa Jepang intensif selama 6 bulan di kota Bandung, dan bekerja sama dengan Kampus UGM untuk pelaksanaan pelatihan di kota Yogyakarta.

Pelatihan yang diselenggarakan oleh PT ICCN dan JUKU, terdiri atas 3 kelas, dimana terdapat 30 siswa per kelasnya. Total mencapai 90 siswa. Mereka belajar intensif selama 6 bulan dari awal Januari hingga akhir Juli 2019. Pembelajaran mencapai 480 jam dengan target siswa bisa menempuh interview dengan Perusahaan Jepang.

Workshop Kesiapan Kerja ke Jepang adalah Pelatihan bahasa Jepang selama 3 bulan yang diselenggarakan oleh Ikes Rajawali Bandung dan JUKU. Setelah pelatihan ini diiharapkan siswa setelah lulus kuliah di kampus jurusan keperawatan, bisa mendaftar program G to G caregiver atau nurse.

Terdapat 4 kelas, 25 siswa per kelas, dengan total 100 mahasiswa Ikes Rajawali tingkat akhir. Siswa intensif belajar bahasa Jepang dari senin hingga jumat. 1,5 jam per hari. Dengan durasi mencapai 150 jam dan target capaian adalah materi setara JLPT N5.

Bagi Anda atau institusi Anda tertarik dalam pelaksanaan program in house training ini, silahkan menghubungi admin lebih lanjut. Kami akan menyusun penawaran program untuk layanan ini sesuai dengan target dan tujuan pembelajaran yang Anda harapkan.